Jumat, 20 November 2015

Harga Mesin Bubut



Mesin bubut banyak digunakan dalam dunia industri  untuk memudahkan proses produksi dan membuat hasil produksi lebih bagus. Namun apa itu mesin bubut? Mesin bubut adalah perkakas yang digunakan untuk mempermudah pekerjaan manusia, dimana fungsi mesin tersebut untuk memotong benda kerja yang berbentuk silindris, seperti poros lurus, poros bertingkat, poros tirus, poros beralur, poros beruril, dan permukaan benda silindris lainnya (anak buah catur seperti, pion, raja, ratu dan sebagainya). Prinsip kerja mesin bubut sebenarnya cukup rumit, yaitu bagian poros spindel melalui akan memutar benda kerja, sehingga memutar roda yang nantinya akan menghasilkan gerakan.  Putaran poros yang telah dihasilkan tersebut berubah menjadi gerak translasi pada eretan yang membawa pahat. Setelah proses itu, maka terbentuklah bentuk sayatan hasil dari puataran.
Mungkin bagi sebagian dari anda yang sedang melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan pembentukan atau pemotongan benda-benda seperti kayu, besi atau membentuk ukir dari sebuah penampangan benda, anda dapat menggunakan mesin bubut. Mesin bubut yang digunakan untuk memudahkan pekerjaan juga terdiri dari berbagai macam, sesuai dengan kebutuhan benda yang akan dipahat atau dipotong. Jika anda ingin memiliki mesin bubut untuk memudahkan pekerjaan, anda bisa melihat spesifikasi mesin tersebut sesuai dengan jenisnya. Harga mesin bubut memang terbilang cukup mahal, namun bisa anda gunakan untuk lebih meningkatkan hasil produksi anda.
Kisaran harga mesin bubut ini berada pada angka puluhan juta, tergantung pada jenis mesin dan kemampuannya dalam mengolah benda kerja. Kisaran harga mesin bubut diantaranya, jenis mesin bubut mini berkisar Rp. 300.000 – Rp.12.000, mesin bubut standar berkisar antara Rp. 15.000.000 – Rp. 200.000.000, dan mesin bubut CNC yang moder berkisar Rp 500.000.000. Harga ini tergantung pada jenis mesin dan kualitas bahan baku yang digunakan dalam pembuatan mesin. Terkadang ada harga mesin bubut yang murah, namun kualitasnya buruk. Mesin bubut ini bisa anda dapatkan dalam bentuk baru ataupun bekas, karena banyak juga mesin bubut bekas yang dijual di pasaran dengan kualitas yang masih bagus.
Harga mesin bubut memang sangat fantastis, apalagi harga mesin bubut CNC yang terbilang mahal. Hal tersebut wajar karena memang mesin bubut CNC (Computer Numerically Control Lathe Engine) sudah sangat modern dan pengaplikasiannya cukup mudah. Anda hanya perlu memrogram mesin tersebut sesuai dengan ukuran dan spesifikasi benda kerja yang anda inginkan, untuk kemudian mesin tersebut akan memrosesnya dan benda kerja akan menghasilkan ukuran dan bentuk yang diinginkan. Banyak kemudahan dan efisiensi waktu yang ditawrkan Mesin bubut jenis ini, jika dibandingkan dengan harganya, sangat pantas. Mungkin akan terlihat mahal di awal namun, pada akhirnya mesin bubut CNC (Computer Numerically Control Lathe Engine) memang sangat membantu dalam proses produksi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar