Selasa, 04 Oktober 2016

Trik Memanggang Dengan Oven Kue Agar tak Gosong

Oven Kue


Apakah anda termasuk kedalam golongan orang yang sering gagal dalam membuat kue kering? Well gak usah berkecil hati dan panic karena pada dasarnya hanya kesalahan-kesalahan kecil yang anda buat. Kesalahan paling mendasar dalam membuat kue kering yang paling sering di lakukan adalah masalah pemanggan adonan dan cetakan yang telah di buat, tak jarang cetakan adonan kue menjadi gosong dan overcook. 


Hal ini tentunya akan berimbas kepada rasa kue yang di hasilkan, aroma gosong dan pahit dari sisa pembakaran menjadi rasa utama yang telah kacau. Oke bagi anda yang sering bingung dan gagal dalam memanggang kue, berikut ini ada tips bermanfaat seputar bagaimana trik memangang adonan dengan oven kue yang tepat dan efektif!

  • Olesi Loyang Dengan Margarin
Pada fase ini sangat sederhana namun penting untuk di lakukan, mengolesi permukaan Loyang dengan margarin mempunyai manfaat dan fungsi agar cetakan kue tidak menjadi lengket serta utuh ketika di keluarkan atau di angkat dari Loyang. Pelumasan margarin pada Loyang tentu akan membuat kue anda jauh lebih utuh dan kuat ketika di panggang dan membuat Loyang anda menjadi lebih awet

  • Jangan membuka Pintu Oven Saat Proses pemanggangan.
Sering kali kita lalai dan lupa, bahwasannya saat proses pemanggangan terjadi maka tidak seharusnya kita membuka pintu oven untuk melihat kondisi cetakan kue. Mengapa? Karena dengan demikian anda membuat pemanasan pada oven dalam kondisi optimal dan stabil menjadi tidak terfokus. Hal ini di sebabkan adanya udara yang masuk dari luar ketikan pintu oven kue tersebut di buka, maka bisa dibilang suhu dalam oven menjadi tidak ideal lagi

  • Jangan Langsung Mengeluarkan Kue Dari Oven Kue
Hal sederhana yang paling sering kita lakukan adalah kurang teliti ketika harus mengeluarkan kue dari dalam oven yang telah padam. Untuk hasil yang lebih baik ada baiknya di jeda 3-5 menit, Pastikan matang dulu, baru dikeluarkan dari oven hal ini di lakukan untuk menghindari kue yang kempis secara tiba-tiba.

  • Memasukan Kue Langsung Ke Dalam Kulkas
Hal ini sebenarnya sering kali di larang untuk di lakukan, karena kue yang baru keluar dari loyang perlu waktu untuk dingin secara alami, biarkan beberapa waktu hingga permukaannya mengeras.
Oke semoga info ini berguna untuk anda semua