Senin, 12 Oktober 2015

Inilah Toyota Crown Facelift yang Hadir dalam Tiga Varian

Toyota sepertinya bakal memanfaatkan ajang Tokyo Motor Show 2015 yang akan segera di gelar akhir Oktober 2015 ini dengan memamerkan line up kendaraan terbarunya. Salah satunya adalah Toyota Crown edisi 60 tahun.

Kehadiran Toyota Crown edisi khusus sebagai sedan mewah Toyota yang paling spesial, yang juga menandai kiprah Toyota Crown yang sudah hadir sejak tahun 1955 sampai saat ini. Ada tiga tipe Crown tersebut, yakni Royal, Athlete, dan Majesta, masing-masing mempunyai akesori yang berbeda.

toyota crown facelift


Toyota Crown edisi 60 tahun tampil dengan berbagai perubahan yang membuatnya terlihat lebih fresh. Perubahan terlihat pada bagian grill depan yang terlihat lebih panjang sampai menyentuh bagian bumper serta dipercantik dengan kehadiran lampu LED pada kedua masing sisi kiri dan kanan.

Toyota Crown ini ditawarkan dengan dua pilihan mesin, yakni bensin 2,5 dan 3,0 liter yang dipadukan dengan transmisi 6 atau 8 percepatan. Crown juga tersedia mesin 2.5-liter V6 hibrida, 3.5-liter V6 hibrida dan 4.6-liter V8. Selain itu sedan mewah ini juga menggunakan mesin berteknologi direct injection turbo.

Salah satu yang unik adalah, Toyota membekali Crown dengan teknologi Intellegent Transportation System (ITS), yang berguan untuk meminimalisir bahaya saat mengemudi. Pada fitur ITS ini juga dilengkapi dengan kemampuan untuk memberikan informasi seputar jalan, termasuk  durasi lampu lalu lintas yang dapat membuat pengemudi semakin merasa nyaman saat mengemudi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar