Kamis, 25 November 2010

Audio Mobil: Pilih-Pilih Head Unit Mobil





Memilih head unit memang tak semudah membalikkan telapak tangan. Selain kebutuhan yang ingin terpenuhi, ketersediaan dana serta kualitas suara yang ingin dihasilkan pun menjadi bahan pertimbangan. Beberapa tips berikut mungkin berguna bagi anda yang menginginkan hiburan lebih pada mobil anda.

Pertama tentukan dulu sistem audio mobil seperti apa yang anda butuhkan. Apakah sekedar mendengarkan lagu atau hingga car entertainment. Bila sekedar mampu mendendangkan lagu, head unit single din sudah lebih dari cukup memenuhi kebutuhan anda. Tetapi jika car entertainment yang dikejar, maka opsi penggantian ke double din wajib hukumnya.

Jika memilih single din, tentukan, fasilitas apa saja yang anda ingin tersedia di head unit mobil anda. Mampukah sebuah head unit memutar kaset, CD, MP3, DVD, ada fasilitas Bluetooth atau bahkan hingga support iPod. Pilihan merek JVC, Sony atau Kenwood sudah cukup memenuhi hasrat anda. Karena selain lengkap, rata-rata produk tersebut telah memiliki sistem pengaturan bass, treble, serta time delay yang mumpuni.

Bila dana tidak memungkinkan ada pilihan produk asal timur jauh macam Casaka, Swan (bukan Swans). Fasilitas yang dimiliki tak kalah dengan merek-merek ternama. Bahkan ada yang sudah mampu membaca memory card jenis SD. Harganya tentu separuh brand-brand yang sudah tenar. "Kalau mau sih untuk single din pilih yang bagus saja, supaya hasilnya tidak mengecewakan."ujar Cilong dari Ronson Mobil.

Kepala bengkel audio mobil yang berlokasi di Ruko Duta Garden Blok A1, Tanggerang, ini berpesan jika menggunakan produk asal Taiwan maka musti ditunjang Power yang bagus, supaya aliran suara ke sub woofer, speaker dan tweeter mampu diatur dengan baik. "Biasanya merek Cina belum ada pengaturan suara yang bagus."pesan Cilong.

Sedangkan bila ingin membangun sebuah sistem audio mobil bertema car entertainment, head unit double din menjadi piranti wajib. "Pada sistem seperti ini biasanya konsumen ingin dimobilnya bisa denger musik, nonton film, bahkan bermain game."papar Cilong. Head unit model seperti ini fasilitas setting suaranya sudah lengkap. Selain itu juga tuner TV-nya sudah cukup baik. Jadi cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumen itu.

"Lebih bagus sih dipisah head unitnya. Jadi monitor buat nonton tersendiri, dan fasilitas setting suara pake head unit tambahan. Jadi suaranya bisa diatur ga jadi satu waktu nonton TV. Suara stereo 5:1 bisa didapat kalau pakai pilihan seperti ini."tambah Cilong

Pilihan mereknya, buanyak. Ada Kenwood, Clarion, Sony X Plod, AVT. Mau yang murah meriah, masih bisa. Pilih saja semacam Liliput, Casaka, Xenia, JVJ. Harganya tentu tak bikin kantong anda jebol. (ton)

sumber:autos.okezone.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar